click tracking
Kebidanan: MUAL MUNTAH PADA KEHAMILAN MUDA

Selasa, 08 Februari 2011

MUAL MUNTAH PADA KEHAMILAN MUDA


MUAL MUNTAH PADA KEHAMILAN MUDA

Mual muntah adalah gejala yang wajar dan sering terjadi pada kehamilan muda. Mual (nausea) dan muntah (emesis gravidarum) adalah gejala yang wajar dan sering kedapatan pada trimester I. 

Penyebab mual muntah yang pasti  belum diketahui diduga karena pengaruh perubahan psikologis dan adanya perubahan hormon dalam tubuh wanita hamil.
 
Ada beberapa tips untuk mencegah / mengatasi mual-muntah selama awal kehamilan :
*      Makan dalam jumlah sedikit tetapi sering
*      Makan makanan yang tinggi karbohidrat dan protein yang dapat untuk membantu mengatasi rasa mual. Banyak mengkonsumsi buah dan sayuran
*      Di pagi hari sewaktu bangun tidur jangan langsung terburu-buru bangun, cobalah duduk dahulu dan baru perlahan berdiri bangun. Bila merasa sangat mual ketika bangun tidur pagi  siapkanlah snack/ biscuit di dekat tempat tidur anda dan anda dapat memakannya  dahulu sebelum anda mencoba untuk berdiri.
*      Hindari makanan yang berlemak, berminyak, dan pedas yang akan memperburuk rasa mual anda.
*      Minum yang cukup untuk menghindari dehidrasi akibat muntah. Minumlah air putih, ataupun juice
*      Vitamin B6 efektif untuk mengurangi rasa mual pada ibu hamil.
*      Pengobatan tradisional : biayasanya orang menggunakan jahe dalam mengurangi rasa mual
*       Istirahjat dan relax akan sangat membantu rasa mual muntah



Tidak ada komentar:

Posting Komentar